Monday, March 24, 2014

Study Abroad? Why Not!?


  Sejak di bangku sekolah dasar aku udah bermimpi untuk bisa belajar di luar negeri. Entah inspirasi dari mana. Dan sekarang aku bisa mewujudkan impianku lewat program AFS/ YES. Aku kenal program ini jauh sebelum program ini familiar di telinga teman-temanku. Awalnya aku agak ragu untuk mengikuti program ini. Aku ragu untuk meninggalkan teman seangkatanku. Karena dengan mengikuti program ini artinya aku harus cuti sekolah selama satu tahun. Dan saat aku kembali ke tanah air aku harus bergabung dengan adik kelasku. Teman-temanku? mereka akan menjadi kakak kelasku. Sedih kalau harus membayangkan hal itu.Tapi program ini akan menjadi unforgettable event. Dan setelah berunding dengan orang tuaku aku pun memantapkan diri untuk mengikuti program ini.


   USA, I'm coming.


   Untuk bisa mengikuti program ini kami harus membeli pin dan mendaftarkan diri di kantor sekretariat AFS Bina Antarbudaya terdekat untuk kemudian digunakan untuk mengisi formulir secara online di website. Karena aku berda di Jogja aku pun mendaftarkan diri di Chapter Jogja. Untuk menjadi kandidat exchange student kami harus melewati beberapa tahapan tes. Ada tiga tahapan tes. Pertama, tes tertulis. Kedua, tes wawancara. Ketiga, dinamika kelompok. Untuk AFS apabila telah lulus 3 tes tersebut maka ia sudah menjadi kandidat student exchange. Sedangkan untuk YES akan ada seleksi nasional yang akan dilaksanakan di Jakarta bersama pendaftar dari chapter lain di seluruh Indonesia.Dan aku memilih program YES. Memang seleksinya akan lebih ketat karena YES adalah program pertukaran pelajar dengan beasiswa penuh.

  Sekarang aku masih dalam tahapan mengisi formulir. Seleksi tahap pertama akan dilaksanakan pada 27 April. Tunggu posting berikutnya :)
Alma Najmia Web Developer

Morbi aliquam fringilla nisl. Pellentesque eleifend condimentum tellus, vel vulputate tortor malesuada sit amet. Aliquam vel vestibulum metus. Aenean ut mi aucto.